Pilih listrik 1 fasa atau 3 fasa?

 

Tambah daya  seringkali menjadi kebutuhan beberapa orang karena penggunaan peralatan listrik atau barang elektronik yang bertambah sehingga kebutuhan listrik meningkat.

 Karena ada pandemi, pemakaian listrik  mengalami peningkatan akibat semakin banyak yang bekerja dari rumah maupun sekolah dari rumah untuk pelajar.

Sebelum memutuskan untuk tambah daya listrik, perlu mengetahui dulu berapa besar biaya tambah daya tersebut .

kita mengenal instalasi listrik 1 fasa dan listrik 3 fasa. Daya listrik 1 fasa umumnya digunakan kelompok rumah tinggal dengan daya yang tidak terlalu besar. daya listrik 3 fasa , banyak digunakan oleh kalangan industri atau pabrik yang umumnya menggunakan daya listrik yang besar.

kalau kita memiliki instalasi listrik dengan kebutuhan yang cukup besar, manakah yang kita pilih ?

Listrik 1 fasa atau listrik 3 fasa ?

Marilah kita ambil contoh hitungan :

Instalasi listrik suatu gedung dengan daya listrik sebesar = 10.000 watt






 


Dari kedua hitungan diatas, dengan daya beban sebagai contoh sebesar 10.000 watt, bila kita hitung arus yang mengalir dan kita bandingkan hasilnya dengan menggunakan perhitungan 1 fasa maupun 3 fasa. 


Disini terlihat arus yang mengalir dalam sistem 3 fasa jauh lebih kecil dibanding dengan arus yang mengalir pada sistem 1 fasa. 
Akibat dari perbedaan hasil hitungan ini, kita bisa memanfaatkan dalam perencanaan bahwa dengan menggunakan listrik 3 fasa, akan lebih menghemat ukuran maupun spesifikasi dari peralatan . Komponen yang bisa dihemat antara lain , ukuran MCB, kontaktor, kabel , busbar dan lain lain akan lebih kecil dan tentu saja lebih hemat dari sisi biaya peralatan.

Sedangkan kelebihan dari listrik 1 fasa dibanding listrik 3 fasa antara lain ,  instalasinya lebih sederhana karena cukup menggunakan 2 penghantar saja , yaitu penghantar fasa dan penghantar netral.

Sebagai tambahan , sesuai aturan dari PLN, daya maksimal dari sistem 1 fasa sebesar 11.000 VA, sedangkan daya minimal dari sistem 3 fasa sebesar 6.600 VA.




Dalam pemakaian sehari hari , banyak instalasi listrik di gedung gedung yang memiliki daya listrik 3 fasa , dalam kenyataannya banyak menggunakan peralatan dengan jenis beban 1 fasa.
Gambar diatas menjelaskan listrik 3 fasa dengn kwh meter 3 fasa digunakan untuk mengatur beban 1 fasa.


  
Diagram diatas menjelaskan saluran 3 fasa masuk ke MCB 3 fasa, keluaran dari MCB 3 fasa yaitu saluran fasa R,S,T , masing masing digunakan untuk melayani beban 1 fasa , yaitu group R, group S dan group T dan masing masing terdiri dari beberapa MCB 1 fasa.


Komentar

Posting Komentar

Postingan populer dari blog ini

Cara Menghitung Ampere MCB 3 Phase

Cara Menghitung Grounding

Perbedaan Kabel NYM ,NYY, NYA, BC, NYFGBY